In:

Na Berbicara

Halo, Na..
Aku kembali dengan perasaaan yang kalut.
Tapi, nanti saja. Bukankah kau ingin berbicara juga, Na?
Tak melulu mendengarkan keluh kesahku di setiap waktu.

Baiklah, berbicaralah Na...







Hai, Ra..

Menyenangkan sekali bisa bersua denganmu.
Bukankah akhir-akhir ini kau sibuk dengan urusan hatimu.
Sibuk memikirkan hal-hal gila yang mungkin tidak akan terjadi di hidupmu.
Tapi, well itulah kau Ra.
Selalu memikirkan tindak-tanduk seseorang yang ganjil dan cepat-cepat berfikir kau salah apa pada orang itu.
Ge-er sekali kau Ra. Memikirkan orang itu adalah kau haha.

Beberapa waktu lalu, kau pernah bercerita banyak pembacamu yang ingin tau siapa aku?

Memangnya aku ini siapa, Ra?
Aku juga tidak tahu aku ini siapa.

Aku adalah Na.

Namaku hanya terdiri dari dua kata.
Tidak lebih dan tidak kurang
Siapa aku?
Aku teman bercerita penulis blog ini.
Tempat penulis blog ini menumpahkan segala permasalahannya.
Aku tidak pernah memberi nasehat panjang yang intinya hanya 2 kata yaitu sabar dan menerima.
Aku lebih menjadi pendengar yang setia, mendengarkan keluh kesahnya. 
Tapi mataku tetap awas padanya tanda bahwa aku masih pada posisiku semula, mendengarkan dan memperhatikan dengan baik.

Aku bukan siapa-siapa, wahai kalian pembaca blog ini.

Bukan sosok yang harus dicari tahu keberadaannya.
Aku hanya Na.
Na pendengar yang baik.

Itu saja dariku, Ra.

Tak usah panjang-panjang.
Aku bukan macam kau, yang mendramatisir kata, haha.
Bercanda lah aku ini Ra.
Yasudah salam saja bagi pembaca-pembacamu.
Semoga puas dengan penjelasanku, haha.



Sekarang, lanjut kau saja, siapa pula yang buat hatimu kalut? Ceritalah, Ra.

Share this:

ABOUT THE AUTHOR

Hello We are OddThemes, Our name came from the fact that we are UNIQUE. We specialize in designing premium looking fully customizable highly responsive blogger templates. We at OddThemes do carry a philosophy that: Nothing Is Impossible

0 komentar